Hujan Deras Tumbangkan Pohon Karet di Tulung Klaten

Berita166 Views

Ringkasan Berita:

  • Pohon karet roboh menimpa rumah penduduk di Dusun Mlandangan, Desa Sudimoro, Kecamatan Tulung, Klaten, setelah hujan lebat pada Senin (3/11/2025) pagi.
  • Rumah milik Rahman Hadi Suwarno (70) mengalami kerusakan pada bagian atap teras dan ruang utama, dengan diperkirakan kerugian mencapai Rp2 juta.
  • Warga dan relawan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Klaten segera melakukan kerja bakti penanganan darurat dengan didukung perangkat desa dan Polsek Tulung.

Liputan Jurnalis infoklaten.com, Zharfan Muhana

infoklaten.com, KLATEN –Peristiwa pohon tumbang yang mengenai rumah penduduk terjadi di Dusun Mlandangan, Desa Sudimoro, Kecamatan Tulung, Kabupaten Klaten, pada Senin (3/11/2025).

Jatuhnya pohon yang mengenai rumah itu terjadi setelah hujan turun di pagi hari.

“Pukul 10.00 WIB hujan turun, saya sedang di dalam rumah tiba-tiba mendengar suara yang sangat keras. Ternyata sebuah pohon roboh,” kata pemilik rumah, Rahman Hadi Suwarno (70).

Karena pohon yang roboh, rumah mengalami kerusakan pada bagian atap, termasuk atap teras dan atap utama.

Luas area yang terkena dampak sekitar 5×4 meter persegi.

Pohon yang roboh adalah pohon karet dengan diameter batang sekitar 10 sentimeter dan tinggi sekitar 15 meter. Pohon tersebut diduga lemah dan tidak mampu menahan cabang yang tebal.

Rumah yang terkena dampak dihuni oleh dua kepala keluarga dengan jumlah total empat orang.

Tanggap Darurat

Kepala Dusun II Desa Sudimoro, Marwanto, menyatakan bahwa setelah menerima informasi, pihaknya segera melakukan koordinasi dengan para relawan dan warga di sekitar lokasi kejadian.

“Alhamdulillah, warga dari desa dan sekitarnya langsung merespons darurat,” katanya.

Warga bersama dengan relawan kecamatan segera melakukan kerja bakti untuk membantu penanganan pohon yang tumbang.

Akibat peristiwa ini, kerugian materi diperkirakan mencapai sekitar Rp2 juta untuk mengganti atap dan kayu yang rusak pada rumah.

Peristiwa ini juga ditangani oleh tim TRC BPBD Klaten dan Polsek Tulung. (*)